Ramos berperan penting dalam rangkaian hasil positif yang diraih Madrid.
Carlo Ancelotti menyanjung kekuatan lini belakang dalam beberapa bulan
terakhir dan percaya kembalinya Sergio Ramos ke penampilan terbaik
memiliki peran penting dalam rangkaian hasil positif.
Pemain
internasional Spanyol mengalami periode buruk di akhir 2013, tapi
pelatih asal Italia senang melihat pemain 27 tahun kembali ke performa
terbaik.
“Skuat sangat mampu melakukan pekerjaan defensif. Dan
kami melihat Sergio Ramos yang sebenarnya sekarang, bukan pemain dari
November atau Desember,” Ancelotti kepada Canal Plus.
“Anda
bisa dengan cepat memperbaiki kesalahan dan kami melakukan itu, tidak
hanya dengan mengganti sistem tapi juga karena pemain sekarang memahami
pentingnya menutup penguasaan.
“Keseimbangan defensif dan
ofensif adalah hal terpenting dalam sepakbola. Pekerjaan lini belakang
tidak menuntut kreativitas atau skill.
Dalam kesempatan yang sama Ancelotti juga membahas perkembangan Jese Rodriguez dan menyanjung progres pemain Spanyol musim ini.
“Jese
mencetak gol dan memberikan untuk rekan setimnya. Kami sangat beruntung
memilikinya. Dia pemain yang sangat fokus dan bekerja keras.
“Dapatkah Jese ke Piala Dunia? Well, sebuah kejutan ketika Paolo Rossi dipanggil untuk Italia pada 1982, jadi siapa tahu…”
sumber : Goal.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar