San Iker baru akan mempertimbangkan masa depannya bersama Los Merengues saat ikatan komitmennya kedaluwarsa.
Kapten Real Madrid, Iker Casillas, menegaskan keinginan untuk terus
berkiprah di Santiago Bernabeu hingga masa kontraknya selesai pada 2017
mendatang, sekaligus menepis gosip yang menyebutnya mungkin pindah akhir
musim ini.
Kelanjutan karier San Iker, produk asli akademi El
Real dan telah mengemas lebih dari 600 penampilan sejak melakoni debut
senior pada 1999, di ibu kota Spanyol mulai dipertanyakan lantaran ia
bukan lagi pilihan utama di ajang La Liga -- meski masih bermain reguler
di kancah piala.
Namun, kiper nomor satu La Roja itu mengaku
baru akan mempertimbangkan masa depannya bersama Los Merengues saat
ikatan komitmennya kedaluwarsa, bahkan kalau bisa ketika telah gantung
sarung tangan pun ia ingin tetap bekerja di klub.
"Saya mulai
lebih sering memikirkan tentang apa yang akan saya lakukan saat berhenti
bermain. Saya ingin tetap terlibat dalam sepakbola dan membantu klub,
apabila kondisinya memungkinkan," kata Casillas kepada Melodia FM.
"Saya
bisa bermain sampai usia 40 tahun. Kalau Anda menjaga diri Anda sebagai
seorang penjaga gawang, Anda bisa terus bermain hingga usia tersebut."
"Saya
akan senang jika bisa terus bermain untuk Real Madrid sampai 40 tahun,
tapi waktu akan datang ketika itu tak memungkinkan. Saya akan
mempertimbangkan masa depan saya di Real ketika kontrak saya habis."
Dalam
kontrak Casillas terdapat klausul perpanjangan otomatis selama setahun
bila ia mengumpulkan minimal 30 penampilan pada musim terakhir
kesepakatan tersebut.
Thanks to : Goal.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar